REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Saat ini areal terbuka di Jakarta semakin menyempit akibat semakin banyaknya pembangunan rumah dan gedung. Akibatnya, untuk memenuhi kebutuhan warga Jakarta akan sayuran dan bahan pangan, pemerintah dan swasta menyuplainya dari luar Jakarta seperti Bogor, Lembang, Bandung, atau bahkan luar negeri.
Untuk itu, Azimah Subagijo, Ketua Bidang Pemberdayaan Permpuan dan Keluarga Masjid Raya Palapa Baitussalam, mengajak ibu-ibu jama’ah masjid Raya Palapa Baitussalam Pasar Minggu, untuk mempunyai keterampilan dan wawasan tambahan tentang pertanian kota.
“Jika setiap rumah bisa memenuhi kebutuhan sayuran dan buahnya sendiri dari halaman rumah, tentu dapat lebih ekonomis, selain juga lingkungan kita menjadi lebih asri,” ujar Azimah, saat membuka pelatihan sehari pertanian kota: membuat taman vertikal di Badan Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Kementerian Pertanian yang diadakan Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga DKM Masjid Raya Palapa Baitussalam, Jakarta, dalam keterangannya yang diterima Republika.co.id, Selasa (26/3).
Senada dengan Azimah, Ria staf di BPTP Kementan RI menyampaikan bahwa menanam sayur dan buah di rumah sendiri, sesungguhnya tidak ada yang sulit. “Yang penting ada kemauan dan mau berusaha," ujar Ria.
Pemerintah, dalam hal ini BPTP, kata Ria, bersedia membantu para ibu menambah wawasan dan keterampilan untuk mengolah lahan sempit untuk menanam dengan berbagai teknologi pertanian yang ada yaitu antara lain taman vertical (wall gardening), hydroponik atau Aquaponik. Termasuk dalam pengadaan bibit dan juga pupuknya. Harapannya agar warga Jakarta dapat memenuhi konsumsi sayuran dan buah serta tanaman obat secara mandiri.
Kegiatan pelatihan pertanian kota sehari ini merupakan bagian dari upaya DKM Masjid Raya Baitus Salam Pasar Minggu untuk memberikan nilai tambah atau manfaat lebih kepada jama’ah dan warga sekitar. Para ibu menjadi sasaran pada pelatihan ini karena merekalah yang menjadi faktor kunci dalam pengadaan konsumsi keluarga yang berkualitas seuai asupan gizi yang dianjurkan. Selain pemaparan dari penyuluh di BPTP, para peserta juga diajak berkeliling taman BPTP melihat hasil budidaya pertanian kota dan juga praktek membuat taman vertical (wall gardening) oleh tim dari BPTP Jakarta.
from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2OpS75GBagikan Berita Ini
0 Response to "DKM Masjid Raya Palapa Baitussalam Berdayakan Ibu-Ibu"
Post a Comment