Search

Jamaah Umrah Harus Rekam Biometrik Lagi Saat Tiba di Saudi

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Jamaah umrah asal Indonesia mempertanyakan rekam biometrik yang dilakukan di Indonesia oleh VFS Tasheel. Pasalnya rekam biometrik juga tetap dilakukan di setiap bandara kedatangan Saudi. "Ini kenyataannya di badara Jeddah jamaah masih dilakukan biometrik lagi," kata Muhammad Nur kepada Republika.co.id, Jumat (4/1).

Baca Juga:

Muhamad Nur yang juga merupakan salah satu penyelenggara perjalanan ibadah umrah (PPIU) yang travelnya terdaftar di Kementerian Agama RI ini mempertanyakan rekam biometrik yang dilakukan di Tanah Air oleh VFS Tasheel jika saat tiba di Tanah Suci rekam biometrik dilakukan lagi. "Terus yang kami tanyakan fungsinya VFS Tasheel di Indonesia ini untuk apa," ujarnya.

Muhamad Nur mempertanyakan komitmem Pemerintah Saudi dan Pemerintah RI bahwa dilakukannya rekam biometrik untuk mempersingkat waktu pemeriksaan di setiap bandara-bandara Saudi. "Katanya buat memperpendek antrean imigrasi yang mengular karena scan biometrik di bandara Jeddah lama," katanya.

Keluhan terhadap rekam ulang biometrik juga disampaikan Sandy Burhan. Sandy yang juga penyelenggara perjalanan ibadah umrah (PPIU) ini mengeluhkan kenapa rekam biometrik harus dilakukan lagi ketika sampai di bandar Saudi. "Kami kemaren ada ratusan jamaah yang direkam biometrik lagi," katanya.

Sandy menuturkan kepada petugas Imigrasi di Saudi yang melakukan rekam biometrik dia telah menyampaikan bahwa jamaah Indonesia telah direkam biometrik oleh VFS Tasheel. Tapi petugas Imigrasi tetap melakukannya.

"Saya, bilang, kami sudah biometrik, untuk apa lagi mesti rekam biometrik. Saya tunjukin kertasnya, mereka bilang, ini tidak ada di kita, dan kita tidak tau itu untuk apa," kata Sandy menirukan petugas Imigrasi Saudi.

Jika biometrik tidak ada kaitannya dengan Imigrasi di Saudi, Sandy meminta pemerintah RI bersikpa tegas. Menurut dia, Indonesia harus segera meminta Pemerintah Saudi menghentikan perekaman biometrik oleh VFS Tasheel.

Berita Terkait

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2VnCE9z

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Jamaah Umrah Harus Rekam Biometrik Lagi Saat Tiba di Saudi"

Post a Comment

Powered by Blogger.