Search

Persib Incar Jatah Piala AFC

Laga AFC Cup memang akan menjadi kompetisi sarat gengsi bagi Persib Bandung.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung tidak hanya bertekad meraih gelar juara Liga 1 Indonesia 2018. Klub berjuluk Maung Bandung ini sekaligus mengincar tiket untuk berlaga di pentas Asia yakni Piala AFC.

''Tapi, yang paling penting adalah menjadi juara. Indosesia punya jatah AFC Cup dan kita harus ambil itu dan menang (Liga 1),'' ujar Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez di Stadion Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (14/11).

Piala AFC merupakan kompetisi antarklub Asia yang tingkatannya di bawah Liga Champions Asia. Pada tahun 2018, Indonesia diwakili oleh Bali United dan Persija Jakarta yang menempati posisi kedua dan keempat klasemen Liga 1 Indonesia 2017.

Juara liga, Bhayangkara FC, tidak bisa tampil di pentas Asia karena tidak memiliki lisensi AFC sebagai syarat tampil di Liga Champions Asia. Penghuni posisi ketiga klasemen, PSM Makassar, juga gagal tampil di Piala AFC karena tidak lolos verifikasi.

Gomez mengatakan laga AFC Cup memang menjadi kompetisi sarat gengsi. Sehingga, jika Persib berkompetisi di sana pun sudah menjadi prestasi bagi Persib.

''Ketika kalian bisa ikut kompetisi internasional, itu sangat penting untuk didapat, tentu juga jadi juara Liga 1,'' jelas Gomez.

Pelatih kelahiran Argentina ini optimistis bahwa Persib masih memiliki peluang untuk menjuarai liga musim ini. Timnya masih memiliki banyak peluang untuk keluar sebagai juara.

''Karena, dengan 12 poin sisa, kita tidak tahu apa yang akan terjadi nanti,'' katanya.

Dia menyebut beberapa tim papan atas pada pekan lalu kurang menunjukkan hasil yang baik. PSM Makassar kalah telak dari Persebaya Surabaya, sementara Persija Jakarta ditahan imbang PS Tira.

Sementara penjaga gawang Persib, Muhammad Natsir, mengaku masih optimis untuk kembali membawa Persib juara. ''Kita selalu optimis ya, apalagi Gomez bilang kita harus ambil semua poin di laga sisa,'' kata Deden, panggilan akrab Muhammad Natsir.

Persib masih menyisakan empat laga, yakni kontra PSIS Semarang, Perseru Serui, Persela Lamongan dan Barito Putera. Saat ini Persib berada di urutan ketiga dengan 49 poin.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2DkGdqi

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Persib Incar Jatah Piala AFC"

Post a Comment

Powered by Blogger.