Search

Erick Thohir: Capres-Cawapres Kita Kerja Nyata

'Saya keberatan disebut kami hanya melempar isu, semua kerja nyata,' kata Erick.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin, Erick Thohir, membantah tim yang dipimpinnya mengedepankan penggorengan isu dalam upaya memenangkan kontestasi Pilpres 2019. Erick berpendapat, seluruh tim kampanye, bahkan capres dan cawapresnya, lebih mengedepankan kerja nyata dalam upaya mendulang suara.

"Jadi, saya sangat keberatan disebut kami hanya melempar isu. Capres kita, cawapres kita, semua kerja nyata," kata Erick  di sela Rakernas TKN Jokowi-Maruf, di Empire Palace Surabaya, Sabtu (27/10).

Erick mengatakan hingga kini masih ada masyarakat yang mempertanyakan alasan Jokowi masih beraktivitas sebagai presiden ketika mengikuti kontestasi Pilpres 2019. Akan tetapi, Erick menegaskan, itu bukan sebuah pelanggaran karena jabatan presiden melekat.

Baca Juga: Yusril: Jokowi tak Perlu Berhenti atau Cuti Selama Nyapres

Bahkan, ia mengatakan, Bawaslu menyatakan Jokowi boleh memilih berkampanye pada hari libur. Erick mengatakan Bawaslu menegaskan hal tersebut dalam pertemuan dengannya dan Wakil Ketua TKN Arsul Sani pada Kamis (25/10) lalu.

"Memang kadang-kadang banyak pihak masih bingung ketika beliau (Jokowi) turun ke jalan sebagai presiden, dan sebagai kandidat capres. Tetapi, kemarin hasil pertemuan dengan Bawaslu, Bawaslu juga mengamini," ujar Erick.

Erick menjelaskan Jokowi sebagai presiden tidak bisa cuti atau mengundurkan diri karena negara juga bakal berhenti bekerja. Ia mengatakan kondisi tersebut dapat memunculkan kekacauan di bidang ekonomi.

Baca Juga: Sandiaga Bernostalgia di Sekolahnya Dulu

Misalnya, ia mengatakan, ekonomi Indonesia bisa melambat perputarannya karena ketiadaan kepala negara dan kepala pemerintahan. Bahkan, menurutnya, pembangunan-pembangunan yang dijalankan saat ini bisa terhenti.

"Kalau kepala negara kita cuti penuh gara-gara Pemilu berarti negara kita berhenti bekerja. Ekonomi didiamkan, pembangunan berhenti, kan gak bisa walaupun ini cuma tujuh bulan," kata Erick.

Kendati demikian, Erick menilai, selama kampanye ini, Jokowi lebih banyak melakukan tugasnya sebagai presiden dibandingkan capres. Bahkan, pada akhir pekan, Jokowi tetap bekerja dibandingkan rapat dengan tim pemenangan. "Kadang-kadang di Sabtu dan Minggu pun, saat ada rapat TKN, beliau ya malah memilih kerja," kata Erick.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2PZEM47

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Erick Thohir: Capres-Cawapres Kita Kerja Nyata"

Post a Comment

Powered by Blogger.