Search

Hamka Hamzah Berpeluang Kembali Jadi Striker

Petrovic membuat beberapa opsi jika memang harus kembali melakukan rotasi besar.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Arema FC akan menghadapi Persib Bandung di laga pekan ke-12 Liga 1 di Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Kamis (13/9). Arema telah mempersiapkan berbagai opsi untuk dapat menghadapi Persib yang kini berada di puncak klasemen sementara.

Pelatih Arema Milan Patrovic mengakui telah mempersiapkan tim dengan baik. Termasuk kembali merotasi pemain karena diambil timnas dan mengalami cedera.

"Untuk posisi yang ditinggalkan beberapa pemain, kami punya opsi untuk pasang pemain lain dan permainannya jauh lebih baik," ujar Petrovic di Graha Persib, Kota Bandung, Rabu (13/9).

Menurut Petrovic, jeda Asian Games 2018 lalu dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Arema. Khususnya dalam persiapan tim kontra Persib. "Kami punya waktu persiapan yang sangat panjang dan matang untuk menghadapi pertandingan sekarang," jelasnya.

Termasuk, lanjut Petrovic, soal Hamka Hamzah yang pernah dirotasi menjadi striker saat laga kontra Persija beberapa waktu lalu. Ia mengaku sudah membuat beberapa opsi jika memang harus kembali melakukan rotasi besar. "Saya sudah bicara dengan pemain pengganti di posisi belakang dan mereka bilang tidak masalah untuk pertandingan besok," jelasnya.

Petrovic menyebut permainan Persib tidak terlalu banyak berubah seperti saat bertemu di putaran pertama. Untuk itu, ia memastikan timnya siap menghadapi Persib. "Ini keuntungan bagi Mario Gomez dan tim. Mereka tim yang bagus di kandang dan punya pemain yang excellent. Tapi seperti yang kalian tahu, kami sudah siap," tegas dia.

Saat ini, Arema berada di posisi 14 klasemen dengan raihan 25 poin. Arema harus mengalahkan Persib yang berada di puncak klasemen dengan mengemas 35 poin.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2N7GNxX

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hamka Hamzah Berpeluang Kembali Jadi Striker"

Post a Comment

Powered by Blogger.