Search

Gempa di Selatan Jabar Masuk di Zona Megathrust

Hasil pemodelan menunjukkan gempa tak berpotensi tsunami.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gempa bumi berkekuatan 5,4 SR yang mengguncang wilayah Selatan Jawa Barat pada Selasa (8/1) pukul 16.54 WIB disebabkan aktivitas subduksi lempeng Indo-Australia yang menyusup di bawah Lempeng Eurasia di zona megathrust bagian bawah.

Kepala Bidang Informasi Gempa Bumi dan Peringatan Dini Tsunami BMKG Daryono di Jakarta, menyebutkan episenter gempa terletak pada koordinat 7,83 Lintang Selatan dan 106,44 Bujur Timur. Tepatnya berlokasi di laut pada jarak 93 kilometer arah selatan kota Pelabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat, pada kedalaman 50 kilometer.

Baca juga, Warga Sukabumi Panik Diguncang Gempa 5,4 Skalarichter.

Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa dibangkitkan oleh deformasi batuan dengan mekanisme pergerakan sesar naik (thrust fault).

Guncangan gempa dilaporkan dirasakan di daerah Pelabuhan Ratu dan Sukabumi, Cianjur, Garut dan Tasikmalaya dalam skala intensitas III MMI. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi tersebut tidak berpotensi tsunami dan hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2ACofh0

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Gempa di Selatan Jabar Masuk di Zona Megathrust"

Post a Comment

Powered by Blogger.